Pesisir Selatan, - Dalam rangka mensukseskan upaya pemerintah dalam mencegah penyebaran Covid melalui program vaksinasi, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI, Kabupaten Pesisir Selatan menggelar vaksin pemuda dan, masyarakat. Kamis (7/10/2021) di Sekretariat DPD. KNPI Pessel.
Ketua DPD. KNPI Pessel Bung Joni Wal Ardin, didampingi Sekretaris Bung Dede Lesmana mengatakan, kegiatan vaksinasi dalam rangka mendukung upaya vaksinasi di Pesisir Selatan. Termasuk pencapaian vaksinasi di Pessel.
" Kita DPD. KNPI Pessel berkolaborasi bersama dengan Sat Reskrim Polres Pessel, " kata Bung Dede pada awak media.
Berbagai pihak saat ini bahu membahu, berupaya agar capaian vaksinasi di pesisir selatan terus meningkat. Dalam mencapai kekebalan komunal, seperti yang diharapkan.
Untuk mewujudkan hal tersebut, maka DPD. KNPI Pessel ikut berperan membantu pemerintah dan pihak terkait meningkatkan capaian vaksinasi pada masyarakat. Salah satunya dengan kegiatan pagi hari ini.
" Kita mengajak pada masyarakat dan generasi muda yang belum divaksin untuk segera mengikuti vaksinasi, sebab hingga kini capaian vaksinasi di Pessel masih terbilang rendah, " ajak Sekretaris DPD. KNPI Pessel.
" Vaksinasi ini kita targetkan 100 orang peserta, sambung nya.
Berdasarkan data dari dinas kesehatan, pesisir selatan capaian vaksinasi dari total target 390.980 orang. Hingga kini baru mencapai 14 %. Sedangkan untuk dosis vaksin tahap kedua sudah mendekati 6 %.
Kapolres Pessel AKBP. Sri Wibowo, S.IK.MH melalui Kasat Reskrim AKP. Hendra Yose, SH.MH mengapresiasi langkah DPD. KNPI Pessel ikut mendukung pencapaian vaksinasi di pesisir selatan.
Hendra Yose menghimbau pada generasi muda serta masyarakat agar tidak percaya jika vaksinasi itu tidak halal ataupun berbahaya, itu hoax. Karena vaksin ini aman dan halal.
Berdasarkan pantuan dilokasi pelaksanaan vaksinasi animo pemuda dan masyarakat cukup tinggi datang ke Sekretariat DPD. KNPI Pessel untuk mengikuti vaksinasi.
Hadir langsung Kasat Reskrim Polres Pessel AKP. Hendra Yose, Ketua DPD. KNPI Pessel, Sekretaris DPD. KNPI Pessel dan penggurus.